Postingan

Inilah Koreo SUPORTER TERBAIK di Indonesia Saat ini

Gambar
Suporter di Indonesia terkenal sebagai suporter terfanatik ke-3 setelah Brazil dan Jerman, suporter Indonesia juga banyak yang bermusuhan. Hal ini menunjukan Rasa fanatisme yang berlebihan. Namun suporter Indonesia juga ada yang memiliki kreativitas cukup mengagumkan yang buat suporter lain merasa iri. Berikut adalah kumpulan Koreografi Suporter paling Baik di Indonesia saat ini: 1. BRIGATA CURVA SUD <Suporter PSS Sleman> Pertama yaitu Brigata Curva Sud atau lebih dikenal BCS adalah kelompok suporter terbaik Seindonesia Raya yang berasal dari kabupaten Sleman, Kelompok yang bermarkas di tribun selatan MIS ( Maguwoharjo International Stadium ) ini mempunyai cara unik tersendiri untuk mendukung team kesayangannya PSS Sleman. Pada umumnya anggota Brigata Curva Sud memakai sepatu dan berpakaian rapih. Saat PSS Sleman bermain suporter ini tak pernah berhenti bernyanyi selama 45x2 pertandingan. Loyalitas ini ditunjukan pada saat PSS main stadion selalu dipenuhi oleh para suporter. Dan

Sejarah Asal usul Terbentuknya Perseta Football Club Tulungagung

Gambar
Perseta diberi julukan Lasbas (Laskar Badai Selatan) karena letak geografis Kabupaten Tulungagung yang berada di daerah pantai selatan Provinsi Jawa Timur. Era 70-an Perseta kali pertama didirikan pada tahun 1970 dengan nama Persit Tulungagung dan memiliki julukan Kera Warek. Kera Warek (Macaca fascicularis) merupakan fauna identitas Kabupaten Tulungagung. Persit diberi julukan Kera Warek karena kera ini mempunyai kecerdikan, kelincahan, dan kecepatan, sehingga Persit Tulungagung diharapkan mempunyai karakter-karakter tersebut, yang akan menjadikan Persit sebagai klub yang produktif dan berprestasi. ERA 80 DAN 90-AN Di era ini, Persit Tulungagung berganti nama menjadi Perseta Tulungagung dengan julukan Laskar Badai Selatan. Dengan nama dan julukan baru Perseta, yaitu Laskar Badai Selatan, Perseta diharapkan bisa menjadi seperti badai di laut selatan Jawa yang menggelegar dan merusak apa yang ada di hadapannya, sehingga bisa lebih berprestasi dan mengharumkan nama Tulungagung di kancah

Sejarah Asal usul Terbentuknya Persita Tangerang FC

Gambar
Persatuan Sepak bola Indonesia Tangerang(disingkat Persita atau Persita Tangerang) adalah sebuah klub sepak bola Indonesiayang bermarkas di Tangerang. Tim berjuluk Pendekar Cisadane atau Laskar La Viola identik dengan kostum ungunya. Pada 23 Desember 2001 Berdiri kelompok suporter persita yang menamakan diri mereka Laskar Benteng Viola (LBV). seiring berjalannya waktu, muncul kembali suporter persita yang bernama Viola Xtrim pada tahun 2005, kelompok ini identik dengan atribut hitamnya. Pada kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2015, markas Persita adalah Stadion Maulana Yusuf di Serang. Kemudian pada musim 2016, Persita menggunakan Stadion Singa perbangsa, Karawang. LAHIRNYA PERSITA FOOTBALL CLUB Persita lahir di Kota Tangerang secara resmi pada tanggal 19 April 1940 dipelopori oleh Alm. M.E. Umran. Namun Persita berdiri secara resmi pada tanggal 15 September1945. Persita diterima dan disahkan oleh PSSI9 September 1953. Kostum kebanggaan Persita yang pertama pada zaman dulu adalah me

Sejarah Asal usul Terbentuknya Semen Padang Football Club

Gambar
Persatuan Sepak Bola Semen Padang didirikan didirikan pada tanggal 30 November 1980. Klub ini mengawali perjalanan mereka di kancah sepak bola Indonesia dengan mengikuti Divisi 1 Galatama tahun 1980. Pada tahun 1982, Semen Padang berhasil menjuarai divisi tersebut dan promosi ke Divisi Utama. Mereka juga berhasil menjuarai Piala Galatama 1992 dengan mengalahkan Arema Malang di final, berkat gol semata wayang Delfi Adri. LIGA INDONESIA (1994-2010) Di musim 1994-95, PSSI melakukan penggabungan dua liga yang ada saat itu, yaitu Perserikatan dan Galatama untuk membentuk sebuah sistem liga baru yang dinamakan Liga Indonesia. Semen Padang berhasil memenuhi syarat untuk menjadi salah satu dari 34 kontestan yang akan berlaga di Divisi Utama Liga Indonesia, kasta tertinggi dalam sistem yang baru ini. Di Divisi Utama, Semen Padang tercatat sebagai tim papan tengah tanpa prestasi yang cukup signifikan, tetapi sempat berhasil melaju ke babak semifinal pada musim 2002dengan menyandang status juara

Sejarah Asal usul Terbentuknya PSM MAKASAR Football Club

Gambar
Persatuan Sepak bola Makassar atau lebih populer dengan sebutan PSM Makassar, adalah sebuah tim sepak bola Indonesia yang berbasis di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Tim berjuluk Juku Eja yang juga biasa dijuluki Ayam Jantan dari Timur, merupakan salah satu tim terkuat di pentas sepak bola nasional. Kisah terbentuknya PSM Makassar dimulai pada 2 November 1915 yang dinyatakan sebagai berdirinya sebuah perkumpulan sepak bola bernama Makassar Voetbal Bond (MVB) yang di kemudian tercatat sebagai embrio PSM. Dalam perjalanannya, MVB menampilkan putra-putra pribumi di jajaran elite persepak bolaan Hindia Belanda, seperti Sagi dan Sangkala sebagai pemain andal dan cukup disegani. Pada masa itu, sekitar 1926-1940, MVB sudah melakukan pertandingan dengan beberapa kesebelasan dari dalam maupun luar negeri. Di antaranya dari Jawa, seperti Quick, Excelcior, HBS, sejumlah klub dari Sumatera, Kalimantan, dan Bali. Sedang dari luar negeri kesebelasan dari Hongkong dan Australia. Pendek kata, MVB lan

Sejarah Asal usul Terbentuknya PS TNI Football Club

Gambar
PS TNI (Persatuan Sepakbola Tentara Nasional Indonesia) adalah klub sepak bola profesional milik Tentara Nasional Indonesia yang didirikan pada tahun 2015 untuk menghadapi Piala Jenderal Sudirman 2015. PS TNI awalnya merupakan gabungan dari PSMS Medan dan Tentara Nasional Indonesiauntuk menghadapi Piala Jenderal Sudirman 2015, tetapi sekarang PS TNI dan PSMS Medan memilih berpisah karena PS TNI memilih berkompetisi di Indonesia Soccer Championship A, sedangkan PSMS Medan bermain di Indonesia Soccer Championship B. Sebagai hasil dari konflik antara Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia dan Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia, FIFAkemudian membekukan keanggotaan PSSI. Beberapa turnamen dibuat untuk menggantikan Liga Super Indonesia. Piala Jenderal Sudirman 2015 (juga dikenal sebagai Jenderal Sudirman Cup Indonesia Championship Torabika 2015 untuk alasan sponsor) dibuat untuk memperingati ulang tahun ke-seratus dari Panglima Besar Jenderal Sudirman, dan akan diadakan pada bulan Novembe

Sejarah Asal usul Lahirnya Persiba Balikpapan Football Club

Gambar
Persatuan Sepak Bola Indonesia Balikpapan merupakan sebuah klub sepak bola profesional yang bermarkas di Balikpapan, Kalimantan Timur, Indonesia, yang didirikan pada tahun 1950. Klub ini berjuluk Beruang Madu, hewan yang menjadi maskot Balikpapan. Sebelumnya Persiba dijuluki Tim Selicin Minyak. Klub ini pernah bermarkas di Stadion Persiba, yang berada di Jalan Parikesit, kompleks perumahan Pertamina. Stadion ini memiliki nama yang sama dengan nama klub (konon menjadi satu-satunya di dunia yang menggunakan nama yang sama dengan klub). Persiba diketuai oleh H. Syahril HM Taher. Manajer umum Persiba saat ini adalah Bambang Suhendro. Sedangkan pelatih Persiba Balikpapan sekarang adalah Milomir Seslija asal Bosnia Herzegovina yang menggantikan Timo Scheunemann. Walau sudah berdiri sejak 1950, Persiba baru menujukan eksistensinya di panggung sepak bola nasional sejak digulirkannya Liga Indonesia 1994-95. Persiba pada tahun 2006 lolos ke babak delapan besar. Pada Liga Super Indonesia 2009-10,